Secreto merupakan layanan yang digunakan untuk mengirimkan pesan rahasia. Situs ini digunakan bagi siapa saja yang ingin mengetahui komentar orang lain tentang dirinya tanpa tahu identitas dari pengirim pesan.
Saat ini Secreto dapat disisipkan melalui berbagai akun media sosial, salah satunya adalah Twitter. Cara membuat Secreto di Twitter sangat mudah, berikut ulasannya:
Daftar Isi
Apa Itu Secreto?
Seperti yang sudah dijelaskan di atas, Screto merupakan layanan pesan rahasia yang mengijinkan siapapun memberikan komentar tentang orang lain tanpa diketahui identitasnya.
Situs ini sebenarnya sudah ada sejak tahun 2018, namun akhir-akhir ini kembali viral di internet. Tidak lain karena situs ini memiliki kemampuan baru untuk terintegrasi ke berbagai media sosial.
Dengan menggunakan layanan ini juga merupakan salah satu bentuk trend terbaru sehingga terlihat lebih kekinian. Secreto menjadi solusi untuk orang lain yang memiliki karakter pemalu ketika ingin mengutarakan pesannya. Karena melalui situs ini, identitas pengirim tidak akan ketahuan.
Cara Membuat Screto di Twitter
Membuat Screto di Twitter caranya sangat mudah. Pengguna tidak perlu menginstal aplikasi khusus, karena hanya perlu akses melalui situs yang disediakan.
Kenampakan dari situs Screto juga sangat mudah dipahami, sehingga tidak akan membuat bingung penggunanya. Berikut ini cara membuat Screto di Twitter agar banyak orang yang berkomentar:
1. Buat Akun Secreto
Untuk memanfaatkan layanan ini, pertama buatlah akun Secreto terlebih dahulu. Melalui Secreto, pengguna dapat mengetahui komentar jujur dari semua.
Tidak hanya teman saja, melainkan juga penggemar rahasia maupun orang lain yang memang tidak berani berbicara langsung. Cara membuat akun Secreto sangat praktis dan mudah, sebagai berikut:

- Buka situs resmi Secreto terlebih dahulu. Caranya yaitu melalui browser kemudian ketik kata kunci Secreto. Nanti akan muncul situs resmi di hasil pencarian paling atas. Atau klik di sini.
- Masukkan Bahasa dan Nama. Kemudian klik Masuk.
2. Copy Link

Selanjutnya, pada halaman Secreto akan muncul langsung muncul link. Alamat link tersebutlah yang nantinya digunakan untuk mengajak orang lain dalam memberikan komentar tentang penyebar link.
Di sini pengguna harus menyalin link tersebut untuk disebarluaskan.
3. Buka Akun Twitter
Lalu, cara membuat Secreto di Twitter adalah dengan membuka akun Twitter yang dimiliki. Perlu diketahui bahwa Twitter akhir-akhir ini kembali populer.
Salah satunya dikarenakan adanya postingan tweet maupun video yang kocak. Hal inilah yang membuat pengguna Twitter penasaran terkait pendapat orang lain tentangnya.
4. Buat Tweet
Berikutnya buatlah tweet pada akun Twitter tersebut dengan menempelkan link yang sudah disalin sebelumnya. Buatlah tweet dengan keterangan yang menarik, sehingga orang lain ingin berkomentar melalui link yang disebarkan.
Sampaikan juga bahwa pengguna tidak akan mengetahui siapapun pengirim pesan rahasia tersebut. Dengan demikian link Secreto akan semakin ramai pengunjung.
Baca juga: Cara Mengunduh Video di Twitter
5. Lihat Pesan Secreto
Setelah berhasil membuat Secreto, tentunya pengguna juga ingin mengetahui komentar yang diberikan orang lain untuknya. Caranya sangat mudah, yaitu masuk ke akun Secreto terlebih dahulu menggunakan Secreto ID yang sebelumnya sudah dibuat. Selanjutnya akan ditampilkan berbagi kumpulan pesan rahasia pada kolom Beranda di bawah Share Link.
Itulah cara membuat Secreto di Twitter praktis dan tidak ribet. Cara ini bisa diterapkan melalui PC maupun HP. Dengan adanya komentar yang diberikan orang lain, tentu saja bisa membuat penggunanya lebih intropeksi diri. Jika ingin mendapatkan lebih banyak pesan rahasia, maka share link ke media sosial lainnya seperti Instagram, Facebook, WhatsApp, TikTok dan lainnya.