Sebelum maraknya mobile game, konsole game sempat merajai minat para gamer di berbagai belahan dunia. Sampai saat ini pun masih banyak gamers yang memainkannya, bahkan beberapa perusahaan konsole juga melakukan ragam inovasi untuk mempertahankan eksistensinya. Ini dia beberapa konsole game terlaris sepanjang masa. Kalo Lo pernah punya yang mana aja, nih?

Playstation 4

Konsole game yang satu ini pasti tidak asing lagi, kan? Mungkin sampai saat ini, Playstation 4 masih menjadi konsole paling populer. Ngga heran, kalo Playstation 4 berhasil meraih posisi keempat sebagai konsole game terlaris sepanjang masa. Menurut data dari statista.com, Playstation 4 berhasil menjual lebih dari 112 juta konsole. Ini menempatkan Playstation 4 jauh di atas rivalnya, XBox One, yang hanya berhasil menjual sekitar 48 juta. Apa sih yang membuat Playstation 4 ini begitu digemari? Shuhei Yoshida mengutarakan ada empat alasan, kenapa PS4 ini begitu digemari, yaitu:

  • Saat pertama rilis PS4 100 dollar lebih murah dibanding XBox One, yaitu $399 (sekitar 6 juta rupiah)
  • PS4 punya teknologi yang lebih canggih daripada kompetitornya
  • PS4 memiliki variasi game yang sangat menarik, bahkan dari awal rilis
  • Sony adalah pionir yang revolusioner di dunia game

Dari empat alasan ini yang paling menarik adalah PS4 punya teknologi yang lebih canggih daripada kompetitornya, Xbox. PS4 menggunakan GPU (Graphic Processing Unit) dan RAM yang lebih canggih yang membuat proses grafisnya lebih halus dan juga cepat.

GameBoy

Konsole game terlaris sepanjang masa urutan ketiga ini bisa dibilang konsole portabel pertama keluaran Nintendo. Pada 1989, semua orang dikagetkan oleh konsole portabel yang bisa Lo bawa ke mana pun Lo mau dengan GameBoy pertama ini. Memang pada awal keluarnya konsole ini, orang-orang tidak begitu menghargainya, karena sistem dari gameboy masih 8-bit, sedangkan saat itu konsole lainnya sedang mengejar teknologi 16-bit. Tapi, semuanya berubah saat GameBoy mengeluarkan game Tetris. Dalam sekejap, Nintendo GameBoy adalah must-have console untuk semua anak-anak dan remaja kala itu. Selain Tetris GameBoy juga memiliki game, seperti:

  • Pokemon
  • Super Mario Bros.
  • Pac-Man
  • Donkey Kong

Mungkin kalo Lo yang ga pernah tau atau mainin GameBoy bakal ngebayangin game yang ngebosenin banget, karena masih 8-bit dengan gameplay yang tidak seperti sekarang. Tapi coba mainin dulu deh! Lo pasti ga bakal nyesel, karena GameBoy ini punya keasyikan tersendiri. Kalo ga gitu GameBoy ga mungkin sampe ngejual lebih dari 118 juta unit di seluruh dunia.

Nintendo DS

Nintendo DS ini adalah perkembangan dari Nintendo GameBoy. Ya mungkin perjalanannya agak panjang dari GameBoy, GameBoy Colour, GameBoy Advance, GameBoy Advance SP, GameBoy Micro, dan baru kemudian sampe ke Nintendo DS. Keunikan utamanya adalah Nintendo DS mempunyai dual screen yang berfungsi untuk meningkatkan experience saat bermain konsole ini. Keunikan ini mampu membuat Nintendo DS terjual lebih dari 154 juta unit di seluruh dunia. Angka yang cukup fantastis kan? Selain itu, Lo juga ga bisa nolak  mainin game Nintendo DS yang seru banget, seperti:

  • Animal Crossing: Wild World
  • Super Mario 64 DS
  • The Legend of Zelda: Spirit Tracks
  • Final Fantasy IV

Sebenarnya pas Nintendo DS ini mau rilis, ga ada yang bisa memprediksi kesuksesan ini. Saat itu orang-orang sedang membesar-besarkan PSP yang punya desain yang elegan dengan layar yang lebih lebar. Tapi tak disangka dual-screen yang tadinya dianggap sebuah tindakan ceroboh, menjadi tindakan revolusioner yang merubah dunia game sampai pada hari ini.

Playstation 2

Ini dia nih mimpi dari semua anak-anak di Indonesia tahun 2000-an. Saking pengennya, dulu kita sampai melakukan apa pun untuk bisa ngebeli konsole ini. Dari berjanji untuk rangking kelas sampai rela menabung uang jajan sendiri. Karena orang tua saat itu mengimingi kita akan membelikan apapun asal kita masuk ranking di sekolah. Yah, kalo strategi itu ngga berhasil, mau ga mau rela nabung uang jajan sambil liat temen yang tetep enak jajan. Tapi, itu semua demi konsole legendaris yang bernama Playstation 2 (PS2) ini! Ada banyak alasan kenapa PS2 menjadi sepopuler itu, beberapa di antaranya, yaitu:

  • PS2 adalah game modern pertama
  • PS2 punya backward compatibility
  • Hardware yang canggih
  • Pilihan game yang sangat beragam

Bisa dibilang PS2 adalah bentuk awal dari game yang ada sekarang-sekarang ini. Berbeda dengan PS1 yang masih mengindahkan bentuk-bentuk game seperti arcade, PS2 lebih fokus kepada in-game sehingga player bisa mendapatkan experience yang memuaskan. Selain itu, PS2 juga punya backward compatibility yang ngebolehin Lo mainin game PS1 di PS2, bahkan Lo juga bisa pake controller dan memory card yang sama. Lebih dari itu, PS2 juga bisa dipakai sebagai DVD player. Bisa dibilang One Home Entertainment pada zamannya. Ga heran kalo PS2 menduduki posisi teratas penjualan konsole game terlaris sepanjang masa dengan menjual lebih dari 157 juta unit.

Itu dia konsole game terlaris sepanjang masa yang mungkin Lo pernah mainin salah satunya. Bisa ga ya konsole generasi sekarang menyamai atau bahkan melebih pencapaian ini? Kita liat aja nih Move Creators. Kebetulan Playstation 5 dan XBox Series X akan keluar November ini. Jangan lupa untuk pre-order ya! Untuk Lo yang suka banget game-game vintage atau retro, bisa juga kunjungin artikel lain kita yang ngebahas game bersejarah yang pernah dibuat. Ayo kunjungin! Hanya di MyMOVEment.id

Ayiko

Saya terobsesi dengan dunia Digital Marketing, khususnya dalam bidang SEO, SEM, Wordpress, dan Blogging. Blog ini saya khususkan untuk memberikan ilmu pengetahuan kepada teman teman semua.

Exit mobile version